Penampilan seseorang memang seringkali menjadi hal yang paling penting. Semua orang ingin memiliki tubuh yang ideal. Namun bagaimana untuk Anda yang bertubuh gemuk?
Jangan pernah berkecil hati, yang harus Anda lakukan adalah tetap bersemangat karena Anda mampu menjadi yang terbaik
Berikut adalah kiat untuk Anda agar bisa merasa tetap bahagia:
Tetap semangat
Raihlah impian Anda dari sekarang, tidak harus menunggu sampai Anda kurus
Terlihat luar biasa kemanapun Anda pergi
Rawatlah semua kelebihan Anda. Seperti rambut, kulit dan kuku tangan Anda. Tonjolkan semua potensi yang Anda miliki
Beli pakaian yang Anda inginkan sekarang
Jangan menunggu membeli pakaian sampai Anda kurus. Belilah pakaian yang Anda sukai dan cari pakaian yang membuat Anda terlihat jauh lebih menarik.
Jangan ikuti gaya orang lain
Apa yang cocok ditubuh orang lain belum tentu sesuai untuk Anda. Menjadi diri sendiri akan membuat Anda lebih menarik
Katakan Anda cantik
Anda adalah wanita yang cantik dan luar biasa. Selalu ingat hal ini dalam pikiran Anda
Olahraga minimal 30 menit, 4-5 kali dalam seminggu
Dengan olahraga teratur akan membuat Anda lebih sehat dan merasa lebih baik
Perhatikan pola makan Anda
Meski Anda percaya diri, namun tidak ada salahnya Anda konsumsi makanan sehat yang akan membantu Anda mencapai bentuk tubuh impian Anda
Sumber: medindia