Monosodium glutamat (MSG), adalah penyedap rasa yang sering digunakan dalam makanan Asia dan produk makanan komersial. Orang sering menghindari MSG karena mereka telah mengalami beberapa masalah setelah mengkonsumi MSG, atau karena mereka telah mendengar bahwa makanan aditif ini dapat menyebabkan beberapa masalah seperti diare, sakit perut, sakit kepala, migrain, masalah pada jantung, perubahan suasana hati, proses berpikir yang kabur dan asma. Untuk itu sebaiknya Anda menghindari MSG.
Berikut adalah cara yang dapat Anda lakukan untuk menghindari mengkonsumsi MSG:
Beritahu pelayan di restoran
Saat Anda pergi ke restoran, katakan pada pelayan Anda ingin makanan Anda tanpa MSG
Periksa label
Saat Anda membeli produk di supermarket Anda sebaiknya Anda memeriksa apakah produk tersebut mengandung MSG atau tidak
Pelajari nama lain MSG
Sebaiknya Anda mengetahui nama lain dari MSG sehingga saat Anda mendapatkan produk yang mengandung MSG namun dengan nama lain, Anda dapat membatalkan untuk membelinya.
Waspada bila Anda sangat sensitif terhadap MSG
Hindari produk makanan lain yang mungkin mengandung sejumlah kecil MSG apabila Anda sangat sensitif terhadap MSG.
Hindari produk non-makanan yang mungkin mengandung MSG
Tidak hanya produk yang dapat dimakan, produk lain yang mengandung MSG juga sebaiknya Anda hindari.
Sumber: wikihow