Saat Anda sedang berusaha untuk menurunkan atau meningkatkan berat badan, setiap makanan yang Anda konsumsi sangatlah penting, terutama apa yang Anda makan di malam hari (saat makan malam). Di bawah ini terdapat beberapa kebiasaan yang sering dilakukan saat makan malam, yang dapat menghambat usaha Anda untuk menurunkan berat badan.
Mengkonsumsi Makanan Paling Banyak Saat Makan Malam
Saat Anda mengkonsumsi terlalu banyak makanan di malam hari, maka tubuh Anda pun akan lebih sulit untuk mencerna semua makanan tersebut. Sisa makanan yang tidak tercerna tersebut akan diubah menjadi lemak dan menyebabkan terjadinya peningkatan berat badan.
Makan Tepat Sebelum Tidur
Makan kenyang tepat sebelum tidur dapat membuat seseorang menjadi sulit tidur dan tetap tertidur. Tidur merupakan hal yang penting bagi metabolisme tubuh Anda, pengaturan kadar gula darah, menjaga keseimbangan hormonal, dan suplai energi bagi tubuh Anda. Oleh karena itu, perhatikanlah kapan Anda makan malam bila tidak ingin berat badan Anda terus bertambah.
Mengkonsumsi Kafein
Mengkonsumsi minuman bersoda atau kopi baik dengan atau tanpa kafein dapat mengganggu tidur Anda.
Banyak Mengkonsumsi Karbohidrat
Mengkonsumsi banyak karbohidrat saat makan malam dapat meningkatkan dan menurunkan kadar gula darah Anda dalam waktu singkat, yang dapat menyebabkan terjadinya peningkatan berat badan. Selain itu, bila kadar gula darah Anda turun sebelum Anda tertidur, maka Anda pun akan merasa lapar kembali, yang dapat membuat Anda kembali ingin mengemil atau bahkan makan lagi.
Makan Sambil Menonton Televisi
Makan dengan perhatian yang teralihkan seperti sambil menonton televisi dapat membuat Anda mengkonsumsi lebih banyak makanan daripada yang seharusnya tanpa Anda sadari.
Menggunakan Alat Makan Berukuran Besar
Saat Anda makan dengan menggunakan piring dan sendok yang besar, maka Anda pun cenderung akan makan dengan porsi yang lebih besar.
Terlalu Banyak Mengkonsumsi Minuman beralkohol
Mengkonsumsi segelas anggur atau minuman beralkohol mungkin tidak menimbulkan efek apapun, akan tetapi berbeda halnya bila Anda mengkonsumsi sebotol minuman beralkohol. Selain mampu menurunkan kemampuan Anda untuk menilai sesuatu, minuman beralkohol juga dapat menekan kadar hormon kenyang, yang dapat membuat Anda makan lebih banyak.
Sumber: womenshealthmag