Pernahkan Anda meletakkan kunci di suatu tempat dan kemudian kunci itu tidak ada disana? Padahal Anda sedang terburu-buru dan terlambat berangkat ke kantor. Anda terus mencari ke rak buku, dalam tas, dapur, dan ternyata kunci tersebut ada dibawah koran di meja ruang tamu.
Lupa meletakkan barang terkadang sangat menjengkelkan, apalagi untuk orang-orang pelupa. Kebanyakan orang sering kehilangan 9 jenis benda setiap harinya dan satu pertiga responden pada polling mengatakan mereka menghabiskan waktu 15 menit untuk mencari benda yang mereka hilangkan, misalnya ponsel, kunci dan kertas yang merupakan barang yang paling sering dihilangkan. Polling online tersebut diikuti oleh 3.000 orang, dan diterbitkan pada tahun 2012 oleh British insurance company.
Pelupa bukanlah salah satu gejala penyakit serius seperti alzheimer atau demensia. Penurunan daya ingin ini akan semakin memburuk seiring dengan pertambahan umur, dan hal tersebut merupakan hal normal.
Menurut para peneliti faktor genetis sangat berperan dalam hal ini. Stress, kelelahan dan banyaknya pekerjaan dapat memperbesar kemungkinan kita melakukan kesalahan. Pelupa juga dapat menjadi tanda penyakit serius seperti depresi dan attention-deficit hyperactivity disorders (ADHD).
Ingin tahu informasi lebih lanjut mengenai topik ini? Tanya langsung ke dokter Kami di fitur Tanya dokter sekarang
Sumber: foxnews